Kolaborasi Prodi Manajemen UAD Bersama Rumah BUMN
Manajemen.uad.ac.id – Program Studi (Prodi) Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) melakukan kerjasama dengan Rumah Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Adanya kolaborasi ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas lulusan dan akreditasi di Prodi Manajemen FEB UAD.
Salah satu bentuk kerjasama Prodi Manajemen dengan Rumah BUMN adalah diterjunkannya mahasiswa/i prodi Manajemen untuk melaksanakan magang di Rumah BUMN. Dalam hal ini, mahasiswa yang melakukan magang di Rumah BUMN merupakan magang Batch ketiga.
Hal ini disampaikan oleh Dr. Utik Bidayati, S.E., M.M selaku Wakil Rektor Bidang Keuangan, Kehartabendaan, dan Administrasi Umum UAD sekaligus dosen dari Prodi Manajemen. Pada kesempatannya tanggal 11 Desember 2023 di Ruang Auditorium Kampus 1 UAD, beliau menyampaikan bahwasanya kolaborasi yang dilakukan oleh prodi manajemen dengan Rumah BUMN merupakan program lanjutan dari Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM), dan merupakan salah satu diantara delapan program yang disediakan oleh MBKM.
Menurutnya, Program MBKM Prodi Manajemen FEB UAD lebih diarahkan pada magang industri. Hal tersebut dikarenakan Rumah BUMN merupakan pemrakarsa bagi para mahasiswa/i magang angkatan ketiga tahun 2023. “Di dalamnya terdapat program yang disebut magang industri. Sehingga Rumah BUMN menjadi inisiator untuk beberapa usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) sebagai tujuan tempat magang,” jelas Utik.
Utik juga menyampaikan, tujuan lain adanya kolaborasi yang dilakukan oleh Prodi Manajemen UAD dengan Rumah BUMN adalah untuk menaikkan akreditasi Prodi Manajemen agar menjadi prodi yang unggul di bidangnya. (adn)